kelebihan hero harley mobile legend


Harley di Mobile Legends memang sangat kuat, tapi ia juga memiliki kelemahan fatal lho! Kalau mau beli, baca dulu kelebihan dan kekurangannya berikut.

Belakangan ini, Harley semakin sering digunakan di Mobile Legends baik casual matchranked match maupun di dunia kompetitif. Hero satu ini dirasa memiliki kekuatan yang luar biasa sebagai hero mage walaupun kenyataannya Harley tidak sekuat itu. Jika kamu memang berniat membelinya, jangan sampai jadi korban Youtube ya guys! Ketahui dulu kelebihan dan kekurangannya biar kamu tidak menyesal.

Kelebihan

Damage Tinggi Baik dari Skill Maupun Basic Attack

Sumber: Youtube
Walaupun tidak memberikan damage instan seperti hero mage lainnya, Harley bisa menghasilkan magic damage yang sangat tinggi dengan Deadly Magic dan Poker Trick. Apabila musuh terkena kedua skill ini secara penuh bisa dipastikan ia harus menunggu waktu respawn. Tidak hanya itu saja, basic attack-nya pun mampu menghasilkan damage tinggi berkat skill pasif yang memberikan tambahan magic damage dan efek ini pun memberikan efek ke turret juga! Keren kan hero mage satu ini bisa buat push turret juga?

Mobilitas yang Luar Biasa

Sumber: Youtube
Kelebihan lain dari Harley adalah mobilitasnya terbilang luar biasa di kelas seorang mage. Space Escape tidak hanya membuat Harley berpindah tempat saja namun juga memberikan tambahan movement speed yang cukup tinggi selama beberapa saat. Dengan banyak-banyak latihan, kamu bisa saja mengelabui musuhmu dan membuat mereka kesal.

Bisa Solo Lord di Late Game

Sumber: Youtube
Kebanyakan hero mage tidak kuat untuk menghadapi Lord sendirian sehingga butuh bantuan teman. Namun Harley berbeda dari hero mage lainnya karena ia bisa saja menghabisi Lord sendirian dengan item yang tepat ketika sudah mulai memasuki late game.

Mendapatkan Buff Tambahan Apabila Bersama Lesley

Sumber: Youtube
Di dalam lore Lesley, Harley diceritakan sebagai seorang anak kecil keturunan bangsawan dan selalu dijaga oleh kakak angkatnya, Lesley. Ternyata hubungan kakak adik ini pun memberikan efek di dalam game apabila berada di dalam satu tim yaitu tambahan 10 HP untuk keduanya. Memang tidak terlalu berdampak banyak, tapi buff ini pun termasuk salah satu keuntungan bagi mereka berdua.

Komentar